Personel Polsek Warujayeng Mengawali Hari Dengan Pelayanan Di Jalan



Tribratanews-nganjuk.com : Warujayeng - Dalam rangka  menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas pada pagi hari, personel Polsek Warujayeng Polres Nganjuk di sebar ke sejumlah lokasi untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Senin (09/03)

Kegiatan dilaksanakan mulai pukul 06.30 Wib sampai dengan 07.30 Wib saat masyarakat ramai mengawali aktivitas rutinnya. Adapun lokasi yang dianggap perlu mendapatkan perlibatan anggota karena mempunyai kerawanan gangguan seperti di depan sekolah-sekolah, perkantoran, pasar rakyat  dan simpul-simpul jalan lainnya.

“Kegiatan pelayanan yang dilakukan oleh anggota di antaranya pengaturan lalu lintas, membantu penyeberangan pengguna jalan, pemberian himbauan Kamtibmas serta teguran simpatik, serta pengamanan objek vital tempat keramaian masyarakat”, ungkap Kapolsek Warujayeng Kompol H. Edy Hariadi, S.IP saat memberikan penjelasan. 

Kapolsek juga menghimbau anggotanya yang bertugas agar memberikan pelayanan dengan pendekatan humanis, menunjukkan perilaku yang ramah, sopan dan santun serta mengedepankan senyum, sapa dan salam. 

“pelayanan pagi ini diharapkan bisa menjadikan Polri lebih dekat dengan masyarakat, sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman dengan kehadiran anggota Polri di sekitarnya”, pungkas Kapolsek. (humas wrj)

Post a Comment

0 Comments